Hubungan Kepercayaan Diri Dengan Kemampuan Public Speaking Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia Siswa Kelas V SDN 94 Singkawang

Suci Hayati, Dina Anika Marhayani, Abd Basith

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mendeskripsikan tingkat kepercayaan diri siswa kelas V di SD Negeri 94 Singkawang; 2) mendeskripsikan tingkat kemampuan public speaking siswa kelas V di SD Negeri 94 Singkawang; 3) untuk menganalisis hubungan antara kepercayaan diri dengan kemampuan public speaking siswa kelas V di SD Negeri 94 Singkawang. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 94 Singkawang yang berjumlah 35 siswa. Teknik pengambilan sampel berupa teknik sampling jenuh, dengan sampel 35 siswa kelas V SD Negeri 94 Singkawang. Teknik pengumpulan data adalah teknik komunikasi tidak langsung dengan instrumennya berupa tes speaking dan teknik pengukuran dengan alat pengumpul datanya berupa lembar angket kepercayaan diri. Teknik analisis data yaitu dengan uji korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) kepercayaan diri siswa kelas V SD Negeri 94 Singkawang tergolong sedang dengan rata-rata nilai keseluruhan yaitu 69,87; 2) kemampuan public speaking siswa kelas V SD Negeri 94 Singkawang tergolong cukup dengan rata-rata nilai 67,29; 3) terdapat hubungan yang signifikan antara kepercayaan diri dengan kemampuan public speaking siswa kelas V SD Negeri 94 Singkawang, yaitu sebesar 0,786. Adapun implikasi dalam penelitian ini yaitu meningkatnya kepercayaan diri siswa melalui pemberian tes public speaking di kelas V SD Negeri 94 Singkawang.


Keywords


Kepercayaan Diri; Kemampuan Public Speaking

Full Text:

PDF

References


Afifah, A., Hamidah, D., & Burhani, I. (2019). Studi Komparasi Tingkat Kepercayaan Diri (Self Confidence) Siswa Antara Kelas Homogen Dengan Kelas Heterogen Di Sekolah Menengah Atas. Happiness (Journal of Psychology and Islamic Science), 3(1), 44-47.

Arikunto, S, & Rahawarin, C. (2015). Pengaruh Komunikasi, Iklim Organisasi Dan Gaya Kepemimpinan Transformasional Kepala Sekolah Terhadap Kinerja Guru SMA. Jurnal Akuntabilitas Managemen Pendidikan, 3 (2), 174-188.

Astuti, E, S., & Pusparini, I. (2019). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Speaking Performance Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Jurnal Filsafat, 25(2), 27-33.

Elvira, L., & Pramudiani, P. (2022). Hubungan Antara Dukungan Orang tua Dengan Rasa Percaya Diri pada Siswa Kelas V di SDN Lenteng Agung 07. Jurnal Pendidikan, 31(2), 229-236.

Eviliasani, K., Hendriana, H., & Senjayawati, E. (2018). Analisis Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Ditinjau dari Kepercayaan Diri Siswa SMP Kelas Viii Di Kota Cimahi Pada Materi Bangun Datar Segi Empat. JPMI (Jurnal Pembelajaran Matematika Inovatif), 1(3), 333-346.

Fauziah, R. (2019). Penerapan Bimbingan Konseling Islami Untuk Meningkatkan Kepercayaan Diri dan Motivasi Belajar Siswa Broken Home Di MTSPN 4 Medan. (Doctoral dissertation), Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

Fiki Dwi Ani, Wahyu. (2023). Pengaruh Sikap Percaya Diri Terhadap Keterampilan Berbicara Siswa Kelas V MI-Jihad Karangan Jetis Ponorogo. Skripsi. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Ponorogo. IAIN.

Fitri, R., Bentri, A., Taufina, T., & Mayar, F. (2020). Hubungan antara Konsep Diri dan Kecerdasan Linguistik dengan Kepercayaan Diri Siswa Kelas V dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia. Paedagoria: Jurnal Kajian, Penelitian dan Pengembangan Kependidikan, 11(1), 67-74.

Harianto, E. (2020). Metode Bertukar Gagasan dalam Pembelajaran Keterampilan Berbicara. Didaktika: Jurnal Kependidikan, 9(4), 411-422.

Hasyim, M., & Irwan, W.D. (2014). Pelatihan Public Speaking pada Remaja dan Anak-Anak Dusun Puluhan, Desa Banyusidi, Pakis, Magelang, Jawa Timur. AJIE (Asian Journal Of Innovation and Entrepreneurship), 3(2), 96-100.

Ifdil, I., Denich, A. U., & Ilyas, A. (2017). Hubungan Body Image dengan Kepercayaan Diri Remaja Putri. Jurnal Kajian Bimbingan dan Konseling, 2(3), 107-113.

Jaya, E. S., Yulianti, Y., & Yuniasih, N. (2020). Hubungan Kepercayaan Diri dengan Kemampuan Berbicara Siswa Pada Pembelajaran Tematik SDN Bakalan Krajan 1 Malang Kelas IV. In Prosiding Seminar Nasional PGSD UNIKAMA, 4(1), 211-216.

Maharani. (2015). Hubungan Kepercayaan Diri Dengan Keterampilan Berbicara Dalam Materi Berpidato Kelas V Di Sekolah Dasar Negeri Cideng 07 Pagi Jakarta Pusat. Skripsi. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Nurlina, N., Tsuroya, G., Asifa, M. N., Fadilah, A., Dwi, Y., & Mahatma, M. (2021). Kecakapan Komunik asi dalam Membangun Kepercayaan Diri Siswa SDN Citaman 02. PROCEEDINGS UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG, 1(61), 150-161.

Rahmaniah, N., & AR, R. A. (2022). Public Speaking For Student Sebagai Upaya Peningakatan Kemampuan Komunikasi Siswa Sma Negeri 1 Tinambung. Jurnal Abdimas Indonesia, 2(4), 538-545.

Septiani, D. R., & Purwanto, S. E. (2020). Hubungan Antara Kepercayaan Diri dengan Hasil Belajar Matematika Berdasarkan Gender. JKPM (Jurnal Kajian Pendidikan Matematika), 6(1), 141-148.

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif. Bandung: Alfabeta.

Sumrahadi, Azis, E., Respati, N. P., Kania, I., & Rahmadhanty, A. (2020). Gaya Kepemimpinan Transformasional, Stress Kerja, Kepuasan Kerja, Turnover Intention pada Karyawan Perusahaan Penyedia Jasa Konsultasi Pengembangan Sumber Daya Manusia. Jurnal Ilmu Sosial Politik dan Humaniora, 2(1), 1-16.

Tamelab, P., Ngongo, M. H. L., & Oetpah, D. (2021). Meningkatkan Kepercayaan Diri Mahasiswa Dalam Kemampuan Public Speaking Di Sekolah Tinggi Pastoral Keuskupan Agung Kupang. Selidik (Jurnal Seputar Penelitian Pendidikan Keagamaan), 2(1), 54-63.

Yanti, M., Andarini, R. S., Budiyanto, M. N., Putra, R., Ikhsan, D. S., & Purnamasari, A. (2023). Peningkatan Kapasitas Public Speaking Bagi Aparatur Pemerintah Desa Tanjung Dayang Selatan. Jurnal Abdi Insani, 10(1), 202-211.

Zulfahita, Z., Husna, N., & Mulyani, S. (2020). Kemampuan Literasi Dan Kepercayaan Diri Siswa Smp Berdasarkan Akreditasi Sekolah Swasta Dan Negeri Di Kota Singkawang. Jurnal Kependidikan: Jurnal Hasil Penelitian dan Kajian Kepustakaan di Bidang Pendidikan, Pengajaran dan Pembelajaran, 6(3), 407-421.




DOI: http://dx.doi.org/10.26737/jpdi.v9i2.5677

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Published by:

Institute of Managing and Publishing of Scientific Journals, STKIP Singkawang

Address : STKIP Singkawang, Jalan STKIP - Kelurahan Naram Singkawang, Kalimantan Barat, INDONESIA, 79251
No. Telp.   : +62562 420 0344
No. Fax.    : +62562 420 0584

JPDI (Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia)

e-ISSN : 2477-8435

p-ISSN : 2477-5940

Editor in Chief Contact: [email protected] / [email protected] / Wa: +6281345376986

Publisher Contact: [email protected] / [email protected] / Wa: +6282142072788

Management Tools

     

JPDI indexed by:

 

Creative Commons License

JPDI (Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia) is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.