Hubungan Kemampuan Spasial Matematis dengan Minat Belajar Siswa pada Materi Geometri

Donna Anissa, Citra Utami, Rika Wahyuni

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kemampuan spasial matematis dengan minat belajar siswa dalam belajar materi geometri. Metode penelitian ini merupakan penelitian korelasi dan ex post facto dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Singkawang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII H yang berjumlah 26 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berdasarkan teknik pengukuran dan teknik komunikasi tidak langsung, yaitu menggunakan tes kemampuan spasial matematis pada materi geometri yang berbentuk uraian dan angket minat belajar. Teknik analisis data yang digunakan adalah Korelasi Pearson Product Momen (PPM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) tingkat kemampuan spasial matematis pada materi geometri tergolong tinggi dengan nilai rata-rata keseluruhan 60, (2) minat belajar siswa pada materi geometri tergolong tinggi dengan nilai rata-rata keseluruhan 82, (3) terdapat hubungan kemampuan spasial matematis dengan minat belajar siswa pada materi geometri dengan kontribusi sebesar 69%. Jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara kemampuan spasial matematis dengan minat belajar siswa pada materi geometri.

Kata Kunci:

Kemampuan Spasial Matematis; Minat Belajar; Geometri

 

The Relationship of Mathematical Spatial Ability with Students' Learning Interest on Geometry

ABSTRACT

The purpose of this study is to determine the relationship of mathematical spatial ability with students' interest in learning geometry. This research method was a correlation and ex post facto research with a quantitative approach. The population in this study was all grade VIII students of SMP Negeri 4 Singkawang. The sampling technique in this study was purposive sampling. The sample in this study was class VIII H students totaling 26 students. The data collection technique in this study was based on measurement techniques and indirect communication techniques, namely using mathematical spatial ability tests on geometric in the form of descriptions and questionnaires of interest in learning. The data analysis technique used was analysis of the average value and Pearson Product Moment Correlation (PPM). The results showed that (1) the level of mathematical spatial ability in geometry was relatively high with an overall average score of 60, (2) students' interest in learning geometry was relatively high with an overall average score of 82, (3) there was a relationship between mathematical spatial ability and students' interest in learning geometry with a contribution of 69%. So it can be concluded that there was a relationship between mathematical spatial ability and students' interest in learning geometry.


Keywords


Mathematical Spatial Ability; Interest in Learning; Geometry

Full Text:

PDF

References


Al Hafizin, M., Tendri, M., & Kusumawati, N. I. (2018). Analisis kemampuan spasial siswa pada geometri kubus dan balok di Kelas IX SMP Negeri 03 Pulau Beringin. Nabla Dewantara, 3(2), 61-65.

Alimuddin, H., & Trisnowali, A. (2018). Profil Kemampuan Spasial Dalam Menyelesaikan Masalah Geometri Siswa Yang Memiliki Kecerdasan Logis. Histogram, 2(2), 169-182.

Asis, M., & Nurdin Arsyad, A. (2015). Profil kemampuan spasial dalam menyelesaikan masalah geometri siswa yang memiliki kecerdasan logis matematis tinggi ditinjau dari perbedaan gender. Daya Matematis: Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika, 3(1), 78-87.

Awaliyah, W., & Fitrianna, A. Y. (2018). Hubungan Minat Belajar Terhadap Kemampuan Penalaran Matematik Siswa Smp Pada Materi Lingkaran. JPMI (Jurnal Pembelajaran Matematika Inovatif), 1(2), 93-98.

Cahyani, E. P., Wulandari, W. D., Rohaeti, E. E., & Fitrianna, A. Y. (2018). Hubungan antara minat belajar dan resiliensi matematis terhadap kemampuan pemahaman matematis siswa kelas VIII SMP. Numeracy, 5(1), 49-56.

Herlina, N., Fitriah, A., Lindawati, L., & Setiawan, W. (2019). Peningkatan hasil belajar matematika pada materi bangun ruang sisi datar melalui aplikasi geogebra siswa smp di bandung barat. Journal on Education, 1(3).

Imswatama, A. (2016). Analisis kesalahan mahasiswa dalam menyelesaikan soal geometri analitik bidang materi garis dan lingkaran. Suska Journal of Mathematics Education, 2(1), 1-12.

Latifah, S. S., & Luritawaty, I. P. (2020). Think pair share sebagai model pembelajaran kooperatif untuk peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 9(1), 35-46.

Lestari, K. E., & Yudhanegara, M. R. (2015). Penelitian pendidikan matematika. Bandung: PT Refika Aditama.

Mulyadi, M., Riyadi, R., & Subanti, S. (2015). Analisis kesalahan dalam menyelesaikan soal cerita pada materi luas permukaan bangun ruang berdasarkan newman’s error analysis (NEA) ditinjau dari kemampuan spasial. Jurnal Pembelajaran Matematika, 3(4).

Sapitri, Y., Utami, C., & Mariyam, M. (2019). Analisis kemampuan pemecahan masalah matematis siswa dalam menyelesaikan soal open-ended pada materi lingkaran ditinjau dari minat belajar. Variabel, 2(1), 16-23.

Sari, A. N., Wahyuni, R., & Rosmaiyadi, R. (2016). Penerapan Pendekatan Open-Ended untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Materi Aljabar Kelas VIII SMP Negeri 10 Pemangkat. JPMI (Jurnal Pendidikan Matematika Indonesia), 1(1), 20-24.

Siswanto, Edy. (2016). Pendidikan Matematika. Jakarta: Salemba.

Sumarli, S., Murdani, E., & Wijaya, A. K. (2017). Pengembangan Buku Petunjuk Praktikum Fisika: Pengujian Jenis Kawat Konduktor Komersial. JIPF (Jurnal Ilmu Pendidikan Fisika), 2(2), 30-34.

Susanto, A. (2013). Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Wahyuni, R., & Prihatiningtyas, N. C. (2019). Pengaruh Strategi Pembelajaran Superitem Terhadap Kemampuan Pemecahan Matematis Siswa Pada Materi PtLSV Kelas VII SMP Negeri 8 Singkawang. JPMI (Jurnal Pendidikan Matematika Indonesia), 4(2), 62-67.




DOI: http://dx.doi.org/10.26737/var.v5i2.1933

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Publisher:

Institute of Managing and Publishing of Scientific Journals, STKIP Singkawang

Address : STKIP Singkawang, Jalan STKIP - Kelurahan Naram, Singkawang, Kalimantan Barat, INDONESIA, 79251
No. Telp.   : +62562 420 0344
No. Fax.    : +62562 420 0584

VARIABEL

e-ISSN : 2599-3038

p-ISSN : 2599-302X

Editor in Chief Contact: [email protected] / [email protected] /Wa : +6285310307312

Publisher Contact[email protected][email protected] / Wa: +6282142072788

Management Tools

     

VARIABEL IS INDEXED BY

           


Creative Commons License

Variabel is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.